Subscribe Us

Pelatihan Mentalitas Dasar Bagi UMKM Binaan Digelar CSR PT Pama


Tanjung Enim, LapartaNews- Dalam rangka meningkatkan kwalitas dan eksistensi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan, melalui Lembaga Pengembangan Bisnis (LPB) Pama Kite Gale (PAKIGA),CSR PT Pama Jobsite Tanjung Enim, melaksanakan pelatihan Mentalitas dasar bagi seluruh UMKM binaan, yang digelar di kantor LPB PAKIGA di Jl. Lingga Raya No 296 Dusun IV Desa Lingga Kecamatan Lawang Kidul,Kabupaten Muara Enim SUMSEL, Kamis (10/03/2022).

Pelatihan yang di hadiri oleh seluruh pelaku UMKM binaan,Konsultan Mohammad Iqbal,CSR Officer PT Pama Joko Budi Santoso, bertujuan memberikan bekal ilmu kepada pelaku UMKM binaannya,agar dalam menjalankan bisnisnya dapat berlangsung dalam jangka waktu yang lama.

Sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut Mohammad Iqbal selaku konsultan dari PT.Triputra Iga Konsultama.

Dalam penyampaian materinya,Mohammad Iqbal mengatakan,"Mentalitas adalah cara berpikir,cara bersikap dan cara bertindak,dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari yang sejalan dengan aturan yang berlaku," papar Iqbal.

Selanjutnya Iqbal menambahkan,beberapa hal yang harus di pahami dan fokus di lakukan dalam mengembangkan dan mempertahankan kelanjutan bisnis, diantaranya,Fokus pada pelanggan, Fokus pada Management,Fokus pada Fakta dan data,Fokus pada kerjasama serta fokus pada keunggulan.

Sementara itu,CSR Officer PT Pama, Joko Budi Santoso mengatakan,"kami dari PT Pamapersada Nusantara selalu berkomitmen untuk memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar operasional, salah satu upaya yang kita lakukan adalah dengan adanya Lembaga Pengembangan Bisnis Pama Kite Gale (LPB PAKIGA) menjadi wadah bagi UMKM binaan untuk dapat mengembangkan bisnis yang dimiliki," jelasnya.

Joko juga menambahkan"dengan berkembangnya bisnis UMKM harapan kita terjadi peningkatan pendapatan dari UMKM tersebut.Kami dari PT PAMA mendorong agar UMKM menjalankan bisnisnya dapat berkelanjutan secara jangka panjang,kami memberikan bekal ilmu agar pola pikir atau mentalitas UMKM binaan menjadi unggul dalam berbisnis," ungkap Joko menutup pembicaraan nya. (Ya2n)

Posting Komentar

0 Komentar