Subscribe Us

Cetak Empat Gol, Ridho Yahya Mendadak Jadi Bintang Lapangan



Pagar Alam, LapartaNews - Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM menjadi bintang pada laga friendly match Dempo Selection vs Persipra, Jumat (26/3/2021) di lapangan sepak bola kampung 1 Gunung Dempo Pagar Alam. Dalam laga persahabatan itu Ridho Yahya mampu mencetak quatrick (4 gol).

Orang nomor satu di Kota Prabumulih itu berhasil memborong semua gol kemenangan Laskar Seinggok Sepemunyian. Sedangkan tuan rumah hanya mampu menyarangkan dua gol dan harus mengakui keunggulan tim tamu.

Dendi, manajer tim dari Dempo Selection memuji penampilan luar biasa Walikota Prabumulih. "Luar biasa, kita sangat salut dengan Walikota Prabumulih," puji Dendi.

Dengan usia yang tidak muda lagi, Ridho Yahya masih bisa tampil sangat enerjik dan tidak kalah dengan anak-anak muda. "Apalagi beliau mainnya bisa sampai habis dan tentunya ini sangat berbeda dengan kebanyakan kepala daerah. Biasanya mereka hanya membuka dan melakukan tendangan pertama saja. Tapi ini berbeda, beliau bisa main langsung," tukasnya.

Sementara itu, Walikota Prabumulih juga memuji permainan Dempo Selection. Meski mampu menundukkan tim lawan namun Ridho mengaku serangan tim lawan sangat baik.

"Permainan mereka cukup bagus. Cukup sulit untuk menggiring bola ke arah gawang, karena tim lawan cukup kompak dan semangat dalam bertanding," ujar Walikota Prabumulih dua periode ini.

Untuk persipra sendiri, Walikota Prabumulih cukup puas dengan progres yang ditunjukkan persipra.

"Mudah-mudahan dengan tour Sumsel yang kita lakukan ini bisa meningkatkan mental pemain," tukasnya. (Ril)

Posting Komentar

0 Komentar