Muba, LapartaNews - Selasa, 17 Agustus 2021 Forkopimcam (Camat, Kapolsek, dan Danramil), Lawang Wetan, jajaran Kecamatan, UPTD, Korwil, Korlu, Kepala Desa, para penerima Satya Lencana beserta penerima SK kenaikan pangkat, hadir dalam upacara HUT RI KE-76 Tahun 2021 melalui Virtual di Kantor Camat Lawang Wetan.
Setelah selesai mengikuti upacara dilanjutkan foto bersama dan ramah tamah bersama Peserta Upacara.
Kemudian Camat Lawang Wetan, Candra, SKM.M.Si, Bersama Sekcam, Ibu-ibu PKK, Forkopimcam, beberapa Kepala Desa, Kepala UPTD, Kepala Puskesmas Ulak Paceh, mendatangi rumah Pasien Covid-19 atau Pasien Isoman, dalam Kecamatan Lawang Wetan untuk menyampaikan bantuan dari Ketua TP PKK Muba, Thia Yufada Dodi Reza Alex, kepada 7 orang pasien di Desa Ulak Paceh, Rantau Panjang, dan Pandanulang.
Alhamdulillah Pasien2 Covid-19 tersebut sangat bersyukur dan berterimakasih kepada Thia Yufada, Forkopimcam dan rombongan. Mereka mendoakan semoga bu Thia dan Keluarga selalu sehat dan semangat serta selalu dalam Lindungan Allah SWT. Amin. (ril/ags)
0 Komentar