Subscribe Us

Pemkot Prabumulih Buka Lelang Tiga Jabatan


Prabumulih, LapartaNews - Mengisi jabatan kosong ditinggal pejabat lama, karena dimutasi dan juga telah purna bakti alias pensiun. BKPSDM Prabumulih kembali melakukan lelang jabatan, yaitu; Kepala DPMPTSP, Staff Ahli, dan Kepala BKD. Dan, lelang jabatan telah dibuka sejak 20 Februari 2023 dan tutup pada 6 Maret ini.

Wako Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM tidak menampik hal itu. Suami Ir Hj Suryanti Ngesti Rahayu ini mengatakan, sekarang ini tengah menyusun mutasi guna mengisi jabatan Sekdin dan Kasi di lingkungan Pemkot Prabumulih.

“Iya betul, ada tiga jabatan lagi lagi proses lelang di BKPSDM Prabumulih. Yaitu, Kepala DMPTSP, Staff Ahli, dan Kepala BKD,” terang Ridho, sapaan akrabnya, belum lama ini.

Guna pengisian jabatan tersebut, akunya harus tepat. Dan, jangan sampai diberikan jabatan tetapi tidak mau melaksanakan tugas dan jabatannya sebaiknya.

“Mau jabatan, tetapi tidak mau jadi PPTK. Itu namanya, tidak yes. Ada jabatan, jelas dan pasti ada resiko cuma diminimalisir saja,” pesan ayah tiga anak ini.

Kepala BKPSDM Prabumulih, Benny Rizal SH MH dikonfirmasi membenarkan hal itu. Disebutnya, kalau Kepala DPMPTSP Prabumulih, A Zahedi SPd MM akan pensiun pada Juni 2023.

“Jabatan Kepala BKD, sempat dilelang sebelumnya tetapi belum ada pas. Hingga dilelang kembali,” tukas Benny.

Mantan Kabag Hukum dan Perundang-Undangan ini, juga demikian Staff Ahli Wako ditinggalkan Drs Amilton diangkat menjadi Asisten III sejauh ini masih kosong.

“Ketiga jabatan di lelang itu, masih proses pendaftaran,” pungkasnya. (**)


Posting Komentar

0 Komentar