Prabumulih, LapartaNews - Sejumlah pelajar tingkat SD hingga SMP telah mengukir prestasi bagi Prabumulih mendapatkan apresiasi dari Pj Walikota H Elman ST MM di sela-sela apel Senin, 29 Juli 2024.
Penghargaan berupa piala dan piagam diberikan kepada pelajar SD-SMP berprestasi pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN).
Selain itu juga, piala dan piagam penghargaan kepada Juara 1 dan juara harapan 1 Pemilihan Putra Putri Sriwijaya 2024 serta pemenang film pendek pada ajang Sumsel Youth Festival.
Orang nomor satu di Kota Prabumulih mengucapkan, selamat atas prestasi putra-putri Prabumulih telah berhasil meraih juara serta akan mewakili Prabumulih di ajang perlombaan hingga tingkat Nasional.
“Pemkot Prabumulih mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang karena telah mengharumkan nama Prabumulih dan membawa kebanggaan bagi kita semua. Semoga pencapaian ini menjadi motivasi terus berkarya dan berprestasi di masa depan. Teruslah menginspirasi dan memberikan terbaik,” ujar suami Hj Windriana ini.
Selain segudang prestasi disabet putra-putri asal Prabumulih ini, ada kabar baik lagi dibagikan Elman, angka kemiskinan dan inflasi di Kota Prabumulih mengalami penurunan, begitu juga dengan kasus stunting mengalami penurunan tercepat di Sumsel. “Patut kita syukuri, semuanya berkat kerja sama seluruh instansi. Terus kita pertahankan, dan juga kembangkan,” pungkasnya. (Rill)
0 Komentar