Subscribe Us

Peduli Dampak Covid-19, SKK Migas dan KKKS PHE Ogan Komering Salurkan Ratusan Paket Sembako

SKK Migas Perwakilan Sumbagsel bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) PHE Ogan Komering saat menyerahkan bantuan paket sembako kepada kepala desa di Kecamatan Peninjauan, Kabupaten OKU


OKU, LapartaNews - SKK Migas Perwakilan Sumbagsel bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) PHE Ogan Komering, Selasa (13/5) memberikan bantuan sembako kepada masyarakat sekitar ring 1 wilayah operasi perusahaan. Total 350 paket yang disalurkan kepada masyarakat tersebar di 7 desa yang berada di wilayah Kecamatan Peninjauan Kabupaten Ogan Komering Ulu.
Ke 7 desa tersebut terdiri dari Desa Mendala, Peninjauan, Saung Naga, Mitra Kencana, Makarti Jaya, Makartitama, dan Penilikan yang masing-masing mendapatkan 50 paket sembako.
Sasaran dari pemberian bantuan sembako ini adalah masyarakat yang sangat membutuhkan bahan pokok, khususnya yang terkena dampak langsung dari pandemi covid-19 yang berkepanjangan sehingga menurunkan tingkat ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di seputar ring 1 wilayah operasi produksi KKKS PHE OK.
Bantuan diserahkan oleh Field Manager PHE Ogan Komering dan PHE Raja Tempirai Alamsyah, didampingi oleh Field Relation & CID-CSR PHE OK Duddy Muzahid dan Field Security Sr Supervisor PHE OKRT Karijanto Prijo Rahardjo yang diterima langsung oleh para Kepala Desa masing-masing daerah.
Ucapan terima kasih disampaikan masing-masing Kepala Desa mewakili masyarakatnya. Kepala Desa Penilikan, Amim Handari mengatakan bahwa program dari SKK Migas dan KKKS PHE OK ini diserahkan disaat yang tepat dan bantuan ini dirasa sangat dibutuhkan masyarakat.
"Bantuan dari pemerintah belum turun, untuk itu terima kasih yang sebesarnya kami sampaikan kepada SKK Migas dan KKKS PHE OK,” imbuhnya.
Dalam sambutannya Alamsyah menyampaikan bahwa pemberian bantuan sembako ini sebagai bentuk kepedulian SKK Migas Perwakilan Sumbagsel dan KKKS PHE OK terhadap masyarakat sekitar yang terkena dampak langsung covid-19.
"Kami berharap  semoga dapat membantu meringankan beban masyarakat yang sangat membutuhkan,” ungkap Alamsyah.
Ia juga menyampaikan harapan agar perusahaan dan masyarakat dapat selalu menjalin kerja sama dan hubungan yang baik.

Kepala Perwakilan SKK Migas, Adiyanto Agus Handoyo menyampaikan harapan yang sama tentunya kepada masyarakat di lingkungan perusahaan.
"Kami sangat mengharapkan bantuan dari masyarakat dalam hal ini dukungan terhadap kelancaran operasional KKKS kami PHE Ogan Komering. Dimana memang dalam kondisi adanya pandemic Covid-19 ini perusahaan tetap harus beroperasi untuk mencegah terjadinya krisis energi,” tutupnya.

Bantuan sembako SKK Migas dan KKKS PHE OK akan dilanjutkan dengan memberikan 150 paket kepada satuan gugus tugas covid-19 Kabupaten OKU pada Jumat tanggal 15 Mei 2020 yang rencananya akan diterima langsung oleh Bupati OKU selaku Ketua Satgas covid-19 Kabupaten OKU. (Rel)


Posting Komentar

0 Komentar